Sabtu, 12 Juli 2008

Kotbah 22 Juni 2008

Hari / Tanggal : Minggu / 22 Juni 2008
Pengkotbah : Pdt. MAXXI NESI
Tema Kotbah : Menang dari rasa takut.



2 TAWARIKH 20:1-4, 22
20:1 Setelah itu bani Moab dan bani Amon datang berperang melawan Yosafat bersama-sama sepasukan orang Meunim.
20:2 Datanglah orang memberitahukan Yosafat: "Suatu laskar yang besar datang dari seberang Laut Asin, dari Edom, menyerang tuanku. Sekarang mereka di Hazezon-Tamar," yakni En-Gedi.
20:3 Yosafat menjadi takut, lalu mengambil keputusan untuk mencari TUHAN. Ia menyerukan kepada seluruh Yehuda supaya berpuasa.
20:4 Dan Yehuda berkumpul untuk meminta pertolongan dari pada TUHAN. Mereka datang dari semua kota di Yehuda untuk mencari TUHAN.
20:22 Ketika mereka mulai bersorak-sorai dan menyanyikan nyanyian pujian, dibuat TUHANlah penghadangan terhadap bani Amon dan Moab, dan orang-orang dari pegunungan Seir, yang hendak menyerang Yehuda, sehingga mereka terpukul kalah.



Yosafat adalah orang yang diurapi oleh Tuhan, tetapi juga dapat merasakan takut, dan didalam takutnya (didalam masalah / pergumulan)Yosafat melakukan suatu tindakan, yaitu :

Mengambil Keputusan untuk mencari TUHAN

Setiap kita dalam menghadapi segala permasalahan dan pergumulan, tidaklah mengesampingkan Tuhan dan berpaling mencari pertolongan dari ilah-ilah lain, akan tetapi tetap setia dan terus mencari Tuhan.

MATIUS 11:28
Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu

IBRANI 10:25
Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.

1 KORINTUS 15:58
Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-si.


Mengingat petolongan Tuhan kepada kita di masa yang lalu.

Setiap kita hendaknya senantiasa untuk tetap setia di dalam Tuhan, dalam segala permasalahan dan pergumulan yang kita hadapi, kita harus tetap yakin dan percaya, bahwa Tuhan akan memberikan jalan, sama seperti Tuhan telah memberikan jalan keluar di masa lalu kita (pertolongan Tuhan di masa lalu kita).


Menyanyikan lagu puji-pujian kepada Tuhan

Setiap kita senantiasa untuk mengangkat / menyanyikan lagu puji-pujian dengan sepenuh hati untuk Tuhan, dan kita haruslah percaya dan yakin bahwa :
Ada kuasa ditas puji pujian
Allah bersemayam diatas puji-pujian.
`

KISAH PARA RASUL 16:25-26
16:25 Tetapi kira-kira tengah malam Paulus dan Silas berdoa dan menyanyikan puji-pujian kepada Allah dan orang-orang hukuman lain mendengarkan mereka.
16:26 Akan tetapi terjadilah gempa bumi yang hebat, sehingga sendi-sendi penjara itu goyah; dan seketika itu juga terbukalah semua pintu dan terlepaslah belenggu mereka semua.


2 TIMOTIUS 1:7
Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban

Tidak ada komentar: